Pernah berhasil melakukan diet, namun hasilnya tidak bertahan lama? Mungkin Anda yang salah, atau cara diet Anda yang tidak benar.
Lebih dari 90 persen orang gagal menurunkan berat badan dengan permanen, begitulah menurut survei yang diadakan oleh American National Health Institute.
Wah, sayang dong ya, sudah susah-susah diet tapi hanya menikmati hasilnya sebentar.
Sebagian besar, masalah ini disebabkan oleh lalai menjaga pola makan sehat setelah berhasil atau karena terlalu terobsesi dalam melakukan diet.
Makanya, pilih diet yang aman dan sehat. Salah-salah bisa saja Anda terkena berbagai macam penyakit. Untungnya, kali ini Liputan TV akan membahas tentang 10 tips menurunkan berat badan secara permanen yang tentunya bisa memberikan hasil yang memuaskan.
Jangan Minum Obat Diet Kilat
Banyak sekali obat diet yang dijual secara bebas di pasaran. Namun, apakah ini solusi Anda dalam menurunkan berat badan?
Memang obat seperti ini bisa membuat Anda langsing dalam tempo waktu yang terbilang singkat, namun hasilnya juga bertahan secara singkat. Selain itu, obat diet memiliki efek samping yang bisa membahayakan Anda.
Makan dengan Teratur
Siapa yang bilang jika diet itu berarti tidak makan? Justru, itu dia cara diet yang salah. Tubuh akan memberikan sinyal dalam keadaan tertentu, termasuk saat Anda merasa lapar.
Jangan pernah menunda makan, karena hanya akan memancing Anda untuk lebih banyak makan. Pahami juga sinyal lapar yang asli. Karena tanda ini juga muncul ketika tubuh Anda tidak terhidrasi dengan baik. Itulah mengapa mengkonsumsi cukup air putih baik untuk orang yang sedang diet.
Berhenti Sebelum Kenyang
Ini dia hal yang sederhana namun sering terlupakan. Pernahkah Anda merasa kurang nyaman setelah makan? Bisa saja Anda terlalu kekenyangan.
Sebelum mencapai titik kenyang, berhentilah melahap hidangan Anda. Dengan begitu Anda berada di titik netral, dimana Anda tidak merasa lapar tapi juga tidak begitu kenyang.
Cara Dapatkan Tubuh Langsing Permanen

Menjadi Aktif
Bergerak secara aktif tidak semata-mata melakukan olahraga saja. Dengan menggerakan tubuh ketika senggang juga termasuk aktif. Berjalan dan naik-turun tangga juga sudah termasuk berolahraga loh. Jadi, ayo bangkit dari tempat duduk Anda!
Makan dengan Fokus
Kadangkali, kita melakukan aktivitas makan bersamaan dengan aktivitas lainnya, seperti menonton tv atau memainkan ponsel. Padahal kebiasaan ini sangat tidak baik lho.
Coba fokuskan diri Anda pada makanan yang ada di piring, dan makan dengan kesadaran yang penuh. Semakin Anda terbiasa mengatur pola makan, makan kontrol akan rasa kenyang dengan sendirinya bisa Anda kuasai.
Mengurangi Ngemil
Banyak orang yang gagal diet hanya karena masalah sepele ini. Meskipun menyenangkan, namun ngemil bisa membawa dampak buruk untuk Anda. Jika memang Anda merasa lapar diluar jadwal makan Anda, sebaiknya pilih cemilan sehat. Misalnya saja kacang-kacangan atau buah.
Tidur dengan Cukup
Pola tidur yang terjaga dengan baik dapat menunjang kestabilan hormone dan metabolisme tubuh Anda. Semakin Anda mendapatkan waktu tidur yang cukup, maka Anda akan semakin mudah dalam menjalankan diet.
Mengurangi Mengkonsumsi Makanan dengan Kadar Garam yang Tinggi
Kadang kali, berat badan yang terus naik bisa disebabkan oleh tingginya volume air dalam tubuh Anda. Karena itu sebaiknya Anda tidak terlalu sering makan makanan dengan kadar garam yang tinggi, atau kurangi saja kadar garam harian Anda.
Menghindari Miras Junk Food
Jika Anda sebelumnya suka dengan miras, sebaiknya hindari minuman ini sekarang juga. Selain itu, hindari juga segala macam junk food dari resto cepat saji.
Selalu Merasa Bahagia
Percuma rasanya jika Anda melakukan diet setengah hati dan sama sekali tidak merasa senang akan hal itu. Semakin Anda merasa rileks, semuanya akan berjalan dengan lancar.